Ustadz Babay Suhaemi Pimpin Pelaksanaan Sholat Idhul Adha 1444 H di Masjid Ikomah UIN Bandung

VOKALOKA.COM, Bandung - Masjid Ikomah UIN Sunan Gunung Djati Bandung menjadi pusat perhatian saat mahasiswa, dosen, warga, dan para tokoh agama lainnya berkumpul untuk melaksanakan Sholat Idhul Adha. Kamis (29/06/2023). 

Pagi ini, mahasiswa, warga, dosen dan para tokoh agama lainnya mulai berkumpul di halaman Masjid Ikomah UIN Sunan Gunung Djati Bandung sejak dini hari. Dengan pakaian yang rapi dan wajah yang berbinar, mereka berbondong-bondong menuju masjid untuk melaksanakan ibadah Sholat Idhul Adha. Panitia masjid telah menyiapkan segala perlengkapan dan memastikan kelancaran pelaksanaan acara.

Pukul 06.45 WIB, sholat Idhul Adha dipimpin oleh Ustadz H. Babay Suhaemi, S.Ag., M.Ag, seorang yang terkenal dengan keilmuannya dan keterampilannya dalam memberikan khutbah yang menginspirasi. Jamaah yang hadir begitu khidmat dan fokus dalam menjalankan ibadah, mengikuti petunjuk Ustadz H. Babay Suhaemi dengan penuh keikhlasan.

Setelah selesai melaksanakan sholat, jamaah duduk bersimpuh menanti khutbah yang akan disampaikan. Ustadz H. Babay Suhaemi memulai khutbahnya dengan membacakan ayat-ayat suci Al-Qur'an yang berhubungan dengan makna dan hikmah di balik perayaan Idul Adha. Dia menggarisbawahi pentingnya sikap ikhlas dan pengorbanan dalam menjalankan ajaran agama Islam.

Dalam khutbahnya, Ustadz H. Babay Suhaemi juga mengingatkan umat Muslim tentang makna sesungguhnya dari kurban. Dia menekankan bahwa kurban bukan hanya tentang mengorbankan hewan, tetapi juga tentang pengorbanan diri, memperkuat keimanan, dan berbagi dengan sesama. Dia mengajak umat Muslim untuk merenungkan makna kurban dalam kehidupan sehari-hari dan menggali potensi diri untuk memberikan kontribusi positif bagi masyarakat.

"Ketulusan hati dari seorang bapaknya para Nabi yakni Nabi Ibrahim dalam melaksanakan kurban adalah cermin dari iman yang teguh dan cinta kasih kita kepada Allah dan sesama. Mari kita jadikan momen Idhul Adha ini sebagai momentum untuk lebih berempati dan berkontribusi dalam membangun masyarakat yang lebih baik," ujar Ustadz H. Babay Suhaemi dengan penuh semangat.

Khutbah yang disampaikan oleh Ustadz H. Babay Suhaemi sangat menginspirasi jamaah yang hadir di Masjid Ikomah UIN Sunan Gunung Djati Bandung. Kata-katanya yang penuh hikmah dan motivasi mampu meresap ke dalam hati umat Muslim, memberikan pemahaman yang lebih mendalam tentang nilai-nilai ajaran Islam serta bisa menambah keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT serta ditutup dengan makan opor ayam bersama. 

Muhammad Ramadhani/Vokaloka

No comments

Post a Comment