Terungkap Alasan Lionel Messi Tidak Datang ke Indonesia dalam FIFA Matchday 2023


VOKALOKA.COM - Lionel Scaloni memutuskan untuk memberikan jatah libur kepada beberapa pemain Tim Tango usai Timnas Argentina melawan Australia.  Tiga pemain yang dipastikan tidak akan bertandang ke Indonesia adalah Lionel Messi, Angel Di Maria, dan Nicolas Otamendi.

Diketahui, Lionel Messi, Angel Di Maria, dan Nicolas Otamendi tidak pernah meminta tidak bertanding melawan Indonesia kepada sang pelatih, Lionel Scaloni.

Terdapat alasan tersendiri mengapa Lionel Scaloni memberikan jatah libur kepada Lionel Messi, Angel Di Maria, dan Nicolas Otamendi usai pertandingan FIFA Matchday melawan Australia.

Lionel Scaloni menyebutkan bahwa mereka bertiga layak mendapatkan waktu libur untuk dihabiskan bersama keluarga.

“Mereka pantas mendapatkannya dibanding pemain lain. Logikanya, semua pemain pasti ingin pulang, tapi gak ada pemain yang protes dengan keputusan ini, jadi artinya mereka ingin berada dengan tim. Itu hal yang bagus.”

“Kami percaya itu yang paling adil. Ini adalah keputusan saya, mereka gak mints jatah libur kepada saya, jadi adil bagi mereka untuk istirahar dan liburan bersama keluarga.”

Kata Ketua PSSI Erick Thohir Mengenai Messi yang Tak Ikut ke Jakarta.

“Ketika Messi tidak memilih datang ke Indonesia tentu saya sedih, Apalagi saya juga mendukung Messi, tetapi kalau memang kita tidak diapresiasi tidak apa-apa,”

“Juga seperi yang saya bilang saat timnas Argentina datang banyak bintang lain yang luar biasa, Julian Alvarez dari Man City dan macam-macam lainnya. Saya rasa ini positif untuk Indonesia, Masih banyak bintang lain, banyak bintang muda lain lagi tumbuh. “

Terkait pertandingan melawan Indonesia, Lionel Scaloni akan menurunkan skuad cadangan Argentina di laga FIFA Matchday di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada 19 Juni mendatang. 

Full Skuad Argentina yang akan datang ke Indonesia. 

Goalkeeper
Emiliano Martinez
Walter Benitez
Geronimo Rulli

Defender
Marcos Acuna
Nahuel Molina
German Pezzella
Cristian Romero
Leonardo Balerdi
Facundo Medina
Nicolas Tagliafico


Midfielder
Enzo Fernandez
Leandro Paredes
Thiago Almada
Lucas Ocampos
Rodrigo de Paul
Alexis Mac Allister
Guido Rodriguez
Exequiel Palacios
Giovanni Lo Celso
Gonzalo Montiel

Striker
Julian Alvarez 
Giovanni Simeone
Alejandro Garnacho
Nicolas Gonzalez


Kekecewaan tentunya sangat terasa oleh mayoritas pendukung Timnas Indonesia karena batalnya kedatangan Messi ke Indonesia. Namun, kita harus diingat bahwa Timnas Argentina bukan hanya tentang Messi. Masih ada banyak bintang muda lainnya yang siap mempertontonkan keahlian mereka di Stadion Utama GBK pada pertandingan yang dijadwalkan Senin ini.

Walau Messi tidak bisa hadir, Timnas Argentina tetap memiliki potensi dan talenta yang patut ditonton. Bagaimana menurut prediksi skor dari Cees Kompeni? Kita tunggu aksi dari Timnas Indonesia dan Timnas Argentina di lapangan untuk melihat siapa yang akan memenangkan pertandingan ini.

Teruslah mendukung Timnas Indonesia dalam perjuangannya di FIFA Matchday! 🇮🇩⚽️


Rayza Fauzan/Vokaloka

No comments

Post a Comment